Persib Bandung

Persib Bandung Vs Persebaya Surabaya : Rekrutan Anyar Kedua Tim Tak Bisa Tampil

Persib Bandung dipastikan akan banyak kehilangan pemain saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya.

Penulis: Yudha Maulana | Editor: Tarsisius Sutomonaio
emosijiwaku.com
Persebaya Vs Persib Bandung 

Dua nama terakhir dikonfirmasi oleh Pelatih Persib, Mario Gomez harus absen karena laga melawan Persebaya merupakan partai tunda.

Wanggai dan Wildan tak bisa dimainkan karena pada jadwal sebenarnya pertandingan melawan Persebaya, Sabtu (19/5/2018), bursa transfer belum dibuka.

"Patrich tidak main karena ini laga tunda. Sebelum dia masuk ke sini, (sebelum bursa transfer dibuka) jadi enggak bisa main," ujar Mario Gomez.

Meskipun kehilangan banyak pemain, Mario Gomez tidak khawatir dengan skuat asuhannya.

Pria asal Argentina ini akan mempersiapkan pemain lainnya untuk mengisi pos yang ditinggal kedua pemain itu.

"Kita punya 4 pemain enggak bisa main dan kita akan memilih penggantinya. Kita masih punya Ezechiel," katanya.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved