Persib Bandung

Persib Hadapi Persaingan Makin Berat, Gomez Ungkap Alasan Ingin Datangkan Pemain Baru

Kompetisi Liga 1 2018 semakin ketat menjelang berakhirnya putaran pertama.

Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: Dedy Herdiana
Kolase Tribun Jabar
Mario Gomez 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Kompetisi Liga 1 2018 semakin ketat menjelang berakhirnya putaran pertama.

18 tim berlomba untuk terus merangkak naik ke papa atas atau menghindari zona degradasi.

Tak terkecuali bagi Persib Bandung yang sejauh ini masih dalam track menuju juara.

Cara Mudah dan Murah Merawat iPhone yang Kini Kabarnya Sudah Kalahkan Popularitas Android

Daftar 54 Artis yang Bakal Bertarung di Pemilu Legislatif 2019, dari Olla Ramlan hingga Krisdayanti

Persib sendiri sejauh ini berada di peringkat empat klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 25 poin.

Pelatih Persib, Mario Gomez, mengatakan bahwa timnya perlu menjaga keseimbangan dengan mendatangkan beberapa pemain baru.

"Saya pikir kompetisi sangat intesif dan kami butuh keseimbangan dalam tim. Untuk itu kami butuh lebih banyak pemain untuk putaran kedua," ujar Mario Gomez di Stadion GBLA, Senin (16/7/2018).


Gomez menegaskan bukan tak percaya dengan pemain yang ada sekarang.

Bukan juga tak ingin memainkan pemain muda yang cukup banyak di skuat Persib saat ini.

"Tapi kami butuh lebih, seperti di sayap kanan, kiri dan striker. Saya percaya diri soal pemain tapi saya butuh lebih, karena itu saya minta manajemen 4-5 pemain di putaran kedua," ucapnya. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved