Persib Bandung
Belum Dicoret, Mario Gomez Serahkan Nasib Dua Pemain Seleksi ke Manajemen Persib
Sebelumnya, Mario Gomez meminta kepada manajemen agar mendatangkan satu pemain lagi di posisi gelandang.
Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: Yudha Maulana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Latihan Persib Bandung pagi ini, Jumat (6/4/2018) di Stadion Sport Jabar Arcamanik tak dihadiri dua pemain seleksi, Ahmad Rajendra dan Paul Yohanes Yuke.
Pelatih Persib, Mario Gomez, mengatakan bahwa dirinya sudah menginginkan salah satu dari keduanya.
"Tapi keputusan terakhir ada di manajemen. Kalau manajemen bilang iya maka saya iya (ambil salah satu pemain seleksi). Kalau mereka bilang tidak it's oke," ujar Mario Gomez sesudah memimpin latihan.
Baca: Badan Geologi Merilis Skenario Terburuk Tsunami di Pandeglang Banten, Tinggi Ombak Hanya 10,7 Meter
Mario Gomez memilih menyerahkan keputusan perihal pemain seleksi kepada manajemen.
Jika manajemen setuju, maka Mario Gomez akan menyerahkan satu nama.
"Kalau mereka (manajemen) bilang tidak ya sudah,"ucapnya.
Baca: Heboh, Nikita Mirzani Foto Pamerkan Perut, Ternyata Benar Hamil?
Keduanya sudah ikut berlatih bersama Persib selama beberapa hari.
Sebelumnya, Mario Gomez meminta kepada manajemen agar mendatangkan satu pemain lagi di posisi gelandang.
Maka dari itu, ia mencoba dua pemain seleksi yang sebelumnya bermain di Liga 2.
Tega, Disya Rosa Enggan Bertaruh Nyawa, Mantan Suami Ayu Ting Ting Minta Gugurkan Bayi https://t.co/ditBuHtqOP via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) April 6, 2018
