Viral, Anak Baru Lulus SD Jualan Bakso di Kalimantan, Netter Iba Saat Sang Bocah Gunakan Handuk
Ia mengenakan sendal jepit dan berjualan berkeliling di daerah Mabu'un, Kalimantan Selatan.
Penulis: Fidya Alifa Puspafirdausi | Editor: Widia Lestari
TRIBUNJABAR.ID - Seorang anak yang baru saja lulus SD, menjadi viral karena berjualan bakso.
Anak laki-laki ini mengenakan topi dan terlihat sedang melayani pembeli.
Sesekali, ia mengusap keringatnya menggunakan handuk kecil yang ia gantungkan di leher.
Namun, ketika ditanya apakah anak ini lelah, ia menggelengkan kepala.
Ia mengenakan sendal jepit dan berjualan berkeliling di daerah Mabu'un, Kalimantan Selatan.
Sosok penjual bakso ini menjadi viral ketika video saat dirinya berjualan diunggah oleh Astry Tweet.
Ia mengunggah video ini di Facebook pada 21 Maret 2018.
Astry merasa iba melihat anak yang baru lulus SD sudah mencari rezeki dengan berkeliling memanggul jualannya.
"Saat dia menghapus keringatnya terbayang betapa lelah dan capeknya diaa.. begitu kuat kakinya berjalan keliling demi menghabiskan jualannya dan berpikir pulang bawa uang," tulis Astry.
Ia juga berdoa agar anak tersebut dikuatkan dan dilancarkan rezekinya.
Melihat kerja keras penjual bakso yang masih kecil tersebut, AstRy menjadi lebih bersyukur.
Baca: 5 Fakta Ibu Kandung Aniaya Anak hingga Koma, Pacar Jadi Kambing Hitam, Korban Antara Hidup & Mati
Baca: Dicecar Soal Transgender, Lucinta Luna Sebut Karma Tuhan, Nikita Mirzani Beri Komentar Menohok
Baca: Tanggapi Lamaran Hotman Paris, Nafa Urbach Merasa Geli Sampai Singgung 10 Lamborghini
Unggahan ini sudah dibagikan sebanyak 28 ribu dan mendapat 'suka' 22 ribu.