Persib Bandung
Latihan Tim Persib Bandung Kali Ini Lebih Ceria, Semua Pemain Hadir, Cuaca Pun Cerah Berawan
Victor Igbonefo dan Kim Kurniawan, dua pemain yang cedera itu berlatih didampingi oleh fisioterapi Persib Bandung, Benidektus Adi Prianto.
Penulis: Fidya Alifa Puspafirdausi | Editor: Ichsan
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Fidya Alifa
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Kali ini atau Selasa (13/3/2018) pagi, latihan yang digelar tim Persib Bandung di Lapangan Sesko AD, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, dihadiri oleh seluruh pemain alias komplet.
Dalam beberapa hari terakhir, latihan skuat Maung Bandung tidak pernah lengkap karena pemainnya sakit atau ada urusan lainnya.
Baca: Meninggal di Tengah Banjir, Jasad Deden Dievakuasi dari Balkon Lantai Dua Rumahnya Menuju Masjid
Sesi latihan yang dipimpin oleh Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez itu tampak ceria.
Namun dua pemain Persib yang masih dibekap cedera terlihat berlatih terpisah.
'Pleasure Squad', Wanita Korea Utara yang Terlihat Mewah tapi Menderita Melayani Sang Pemimpin https://t.co/5eLXB5gV4H via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) March 12, 2018
Victor Igbonefo dan Kim Kurniawan, dua pemain yang cedera itu berlatih didampingi oleh fisioterapi Persib Bandung, Benidektus Adi Prianto.
Para pemain tampak bersemangat mengikuti sesi latihan.
Cuaca pada hari ini pun terihat cerah berawan.