Tribun Seleb

Kakak Ashanty yang Juga Ayah Millendaru Tutup Usia

Dihubungi secara terpisah, Fida yang juga salah satu manajemen Ashanty mengatakan. . .

Editor: Fauzie Pradita Abbas
Instagram
Ashanty dan Millendaru 

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Kakak kandung penyanyi Ashanty yang juga ayah dari Millendaru, Hambali Samudero meninggal dunia pada Selasa (13/2/2018) pukul 11.00 WIB.

Dihubungi wartawan pada Selasa, Millen membenarkan kabar tersebut.

Menurutnya, sang ayah meninggal dunia, diduga karena serangan jantung.

“Meninggal jatuh di kamar mandi. Kayaknya serangan jantung," kata Millen sembari terisak.

Jenazah pun sempat disemayamkan di rumah duka di kediaman Ashanty di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.

Dihubungi secara terpisah, Fida yang juga salah satu manajemen Ashanty mengatakan, bahwa rencananya jenazah akan dikebumikan sore ini di Taman Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan.

"Rencananya dimakamkan di sebelah makam mamanya Bunda (Ashanty) nanti sore," ujar Fida.

Sumber: Kompas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved